dKonten.com, Pesawaran- Momen bahagia dirasakan 40 anggota legislatif yang baru diambil sumpah dan janjinya dalam paripurna istimewa DPRD Kabupaten Pesawaran.
Terlebih spesial bagi beberapa anggota DPRD yang memiliki hal khusus di tanggal 20 Agustus itu.
Seperti halnya Aria Guna fraksi PDIP, bagi Aria tanggal 20 merupakan hari di mana dia dan sang istri Solichah merayakan hari pernikahannya 24 tahun lalu.
“Tahun 2000 merupakan hari pernikahan saya dan istri, sehingga pelantikan ini juga merupakan anniversary bagi kami,” kata dia, Selasa, 20 Agustus 2024.
Selain momen anniversary Aria Guna dan Solichah, di hari yang sama, Suprapto dan Julian Nursasongko (fraksi PDIP) yang merupakan bapak dan anak pun dilantik di gedung yang sama.
Suprapto yang terpilih menjadi anggota DPRD ke empat kalinya, kali ini merasakan momen lebih bahagia lagi. Karena, anaknya Julian Nursasongko juga dilantik menjadi anggota legislatif kali pertama.
Diketahui Suprapto terpilih menjadi anggota DPRD dari daerah pemilihan empat (Wayratai, Punduh Pidada dan Marga Punduh) sedangkan Julian Nursasongko merupakan anggota DPRD berasal dari Dapil Lima (Teluk Pandan dan Padang Cermin).
Kebahagian lain juga dirasakan Anggota Polres Kabupaten Pesawaran, lantaran senior anggota Polres Pesawaran Yuhedi (Fraksi Partai Golkar) juga dilantik sebagai anggota DPRD Kabupaten Pesawaran.
Diketahui, semasa aktif di kepolisian, terakhir Yuhedi menjalankan pengabdiannya di lingkup Polres Pesawaran sebagai Kanit Intel dengan pangkat terakhir Aiptu.
Terlihat, setelah pelantikan, rekan rekan Yuhedi merayakannya kebahagian pelantikan dengan penuh kebanggaan dengan sesi foto bersama.
Berikut daftar 40 anggota DPRD Kabupaten Pesawaran yang telah diambil sumpah jannjinya :
1. Partai Gerindra, Evi Susina, Lenida Putri, Eko Saputra, Achmad Rico Yulian, Muhammad Rinaldi dan Rudianto serta Riza Fahlevi
2. Partai NasDem, Maya Aprida Yuska, Jatu Prima Widia Saputri, M Nasir, Fahmi Fahlevi, Sumaryono, dan Trisna Mahardika
3. PDIP Aria Guna, Sarwoko, Wanda Arista, Suprapto, Julian Nursasongko dan Harno Irawan
4. PKB, Devita Sahara, Teguh Santoso, Zulkarnain, M. Teguh Santoso dan Rudi Andriansyah
5. Partai Golkar, Arif Munandar, Yusak, Yuhedi, dan Dedi Wahyudi
6. PAN, Hariyanto, Paisaludin, Saipudin dan Saptoni
7. Partai Demokrat, Bumairo, Yasser Samsung Ryacudu, dan Subhan Wijaya
8. PPP, Herlan, Rahmatullah, Hendra Gunawan
9. PKS, Atut Widiarti, dan Gunawan
Berikut daftar anggota DPRD Kabupaten Pesawaran per Dapil :
Dapil Satu Gedongtataan
1.Atut Widiarti (PKS)
2.Arif Munandar (Golkar)
3.Bumairo (Demokrat)
4.Evi Susina (Gerindra)
5.Maya Aprida Yuska (NasDem)
6.Hariyanto (PAN)
7.Aria Guna (PDIP)
8.Devita Sahara (PKB)
9.Herlan (PPP)
Dapil Dua Negerikaton
1.Paisaludin (PAN)
2.Teguh Santoso (PKB)
3.Sarwoko (PDIP)
4.Jatu Prima Widia Saputri (NasDem)
5.Yusak (Golkar)
6.Lenida Putri (Gerindra)
Dapil Tiga Tegineneng
1.M Nasir (NasDem)
2.Eko Saputra (Gerindra)
3.Rahmatullah (PPP)
4.Wanda Arista (PDIP)
5.Zulkarnain (PKB)
Dapil Empat Wayratai, Margapunduh, Punduhpidada
1.Fahmi Fahlevi (NasDem)
2.Suprapto (PDIP)
3.Saipudin (PAN)
4. M Teguh Santoso (PKB)
5.Muhammad Rinaldi (Gerindra)
Dapil Lima Padangcermin, Telukpandan
1.Achmad Rico Yulian (Gerindra)
2.Yasser Samsyuria Ryacudu (Demokrat)
3.Sumaryono (Nasdem)
4.Julian Nursasongko (PDIP)
5.Yuhedi (Golkar)
6.Gunawan (PKS)
Dapil Enam Kedondong, Waykhilau, Waylima
1.Harno Irawan (PDIP)
2.Rudi Andriansyah (PKB)
3.Saptoni (PAN)
4.Subhan Wijaya (Demokrat)
5.Trisna Mahardika (Nasdem)
6.Hendra Gunawan (PPP)
7.Rudianto (Gerindra)
8.Riza Fahlevi (Gerindra)
9.Dedi Wahyudi (Golkar) (***)