Gagal Itu Biasa. Tidak Semua Orang Bisa Belajar dari Kegagalannya

Pinterest LinkedIn Tumblr +

dkonten.com, Motivasi – Setiap orang pasti pernah mengalami kegagalan. Meskipun berbagai upaya sudah dilakukan, dari mengubah kebiasaan, menambah waktu belajar, berlatih, namun upaya tersebut selalu dijawab dengan kegagalan yang menyakitkan.

Ketika kita sudah sepenuhnya berusaha, bekerja keras tiada henti tapi kegagalan masih saja menghampiri. Bagaimana semestinya kita menyikapinya dan memperbaikinya?

Kegagalan itu bisa menimpa siapa saja, kapan saja dan dimana saja. Kadang kita dibuat bingung mengapa kita bisa gagal? salah strategikah? usaha kurang serius, atau kurang motivasikah?

Ada banyak contoh orang sukses di luar sana yang mengalami banyak kegagalan dan penolakan dimana-mana, misalkan Jack Ma yang sekarang menjadi orang terkaya di Cina, dia mengalami trauma terdalam ketika sering mengalami kegagalan dan penolakan sekolah dan ketika melamar kerja. Akan tetapi Jack Ma tidak pernah berhenti berusaha.

Semangatnya yang luar biasa yang terus dipegang olehnya sehingga akhirnya dunia menerimanya dan dia sekarang sukses, kegagalan membuatnya menjadi orang yang tahan banting dan optimis, meskipun tidak banyak yang mendukung ide gilanya, Jack Ma bisa sukses.

Photo by Umit Y Buz on Unsplash

Banyak orang yang menyalahkan diri sendiri setiap mengalami kegagalan. Perasaan trauma membuat seseorang tidak mau bangkit dan berusaha lagi. Menganggap kegagalan sebagai bagian terburuk dalam hidupnya.

Yang perlu kamu ketahui, menyalahkan diri sendiri bukanlah sebuah solusi, karena kegagalan bukanlah akhir dari segalanya.

Jadikan kegagalan sebagai proses untuk belajar yang dapat memberikan pelajaran dahsyat pada kita yang menghadapinya.

Kita mesti mencari tahu penyebab dari kegagalan, dan terus memperbaiki setiap kesalahan sampai dengan berhasil.

Kegagalan membuat kita lebih kuat dari sebelumnya, tetap menjalani proses demi proses sehingga kita bisa banyak belajar darinya.

BACA JUGA  Tips Menembus Production House Film oleh Asma Nadia

Maknai kegagalan dengan pikiran yang positif. Tetap semangat dan bisa bangkit kembali.

Share.

About Author

Comments are closed.