dKonten.com, Pesawaran– Paisaludin dan anggota fraksi PAN DPRD Kabupaten Pesawaran ditunjuk ketua Umum Zulkifli Hasan sebagai tim formatur guna menentukan ketua DPD PAN periode 2021 – 2026.
Selain nama anggota fraksi PAN DPRD Kabupaten Pesawaran, nama M Nasir (mantan ketua DPC PDI Perjuangan) juga muncul di tim formatur partai berlambang matahari tersebut.
“Nantinya, yang ditunjuk sebagai tim formatur akan berunding untuk menentukan siapa ketuanya dan kami segera menyusun kepengurusan DPD PAN Pesawaran serta akan menjaring caleg di 2024 sesuai dengan petunjuk ketum,” kata Paisaludin usai melaksanakan Musda IV secara virtual yang dilaksanakan di rumah PAN Pesawaran, Sabtu, 23 Januari 2021.
Menurut Plt Ketua DPRD Kabupaten Pesawaran itu, dalam menentukan kepengurusan, akan mungking memunculkan wajah baru maupun mempertahankan pengurus lama. Hal itu guna terus menjaga soliditas partai.
Disinggung mengenai target partai di Pileg mendatang, Paisaludin memiliki target realistis yang wajib dicapai.
“Dan target rasionalnya yakni 7 kursi, itu target minimal guna mengembalikan kursi periode 2014 – 2019, minimal itu wajib kita capai lagi,” kata dia.
Sementara, dalam Musda IV di tiga daerah secara virtual,yakni Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, Lampung dan Sumatera Barat, ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menegaskan kepada tim formatur Kabupaten Pesawaran agar mendata nama nama potensial untuk mengisi kepengurusan di DPD PAN Pesawaran
“Bisa mantan kepala desa, mantan camat juga lainnya, tak lupa harus ada unsur perempuan yang memiliki jiwa petarung bukan hanya melengkapi daftar nama calon legislatif,” kata dia.
Diketahui, ada 6 nama tim formatur yang ditunjuk Ketum PAN Zulkifli Hasan di Kabupaten Pesawaran yakni Paisaludin, Saptoni, Saipudin, Umroni, Muklis dan M Nasir. (**)
Bambang T